kesehatan

Cara Mengatasi Sakit Perut Akibat Menstruasi

Sebagai wanita yang telah memasuki masa pubertas, mentruasi merupakan jadwal bulanan yang pasti terjadi. Hanya saja setiap wanita tentu mengalami jangka waktu yang berbeda tiap datang bulan. Ada yang mengalami masa menstruasi lebih cepat dan sebaliknya. Hal ini erat kaitannya dengan kondisi kesehatan serta hormon. Berbicara mengenai menstruasi, tidak sedikit para wanita yang mengalami sakit perut selama menstruasi berlangsung.

Terlebih untuk hari pertama hingga hari ke tiga. Bahkan dari beberapa kasus yang pernah terjadi, sebagian wanita hingga tak sadarkan diri karena sakitnya menstruasi. Walaupun sepintas hal tersebut dapat dianggap wajar, namun bagi anda yang mengalaminya alangkah baiknya selalu waspada dan segera cari solusi untuk mengatasi sakit perut karena menstruasi tersebut.

Sakit perut selama datang bulan, menjadi salah satu penghambat untuk melakukan beragam rutinitas. Oleh karenanya, sebaiknya atasi segera dengan beberapa cara berikut ini!

  1. Cobalah perbanyak minum air putih. Apabila perlu pilih air hangat yang dapat membantu meringankan rasa sakit perut anda. Apabila sakit yang diderita cukup parah, sehingga membuat anda merasa pusing. Ada baiknya anda meminum the manis hangat, untuk mengembalikan kesegeran tubuh.
  2. Gunakan handuk dan air hangat untuk mengompres perut bagian bawah yang terasa sakit. Dengan kompresan air hangat, rasa sakit perut akan sedikit berkurang. Sehingga anda bisa beraktivitas seperti biasa.
  3. Selama menstruasi berlangsung, sebaiknya kurangi atau bahkan hindari terlebih dahulu mengonsumsi makanan yang terlalu pedas, memiliki kandungan lemak yang tinggi, termasuk makanan siap saji. Pilihlah makanan sehat dan bernutrisi seperti buah dan sayuran.
  4. Sedikit pijatan lembut pada bagian perut dan atau bagian belakang perut, akan membuat anda merasa nyaman. Lebih dari itu, rasa kram dan sakit, sedikit demi sedikit akan menghilang dengan sendirinya.
  5. Ketika anda mengalami sakit perut yang luar biasa, anda pun diperbolehkan untuk minum obat pereda nyeri atau obat anti-inflamasi. Yang bisa anda temukan dengan mudah di toko obat maupun apotek.

Itulah beberapa cara mengatasi sakit perut akibat menstruasi yang bisa anda coba praktikan.